Cara Rezise atau Menambah Ukuran Hard Disk Virtual di Proxmox

Cara Rezise atau Menambah Ukuran Hard Disk Virtual di Proxmox
Cara Rezise atau Menambah Ukuran Hard Disk Virtual di Proxmox sebenarnya mudah bagi yang mngerti :D Sebelumnya saya sudah membahas Implementasi Cloud Computing dengan Proxmox dan Marge File VMDK ke single VMDK untuk Proxmox nah kali ini akan membahas Rezise atau Menambah Ukuran Hard Disk Virtual di Proxmox. Pada proxmox ada 3 file extensi img ketika ingin membuat VM. Nah di situ ada kelebihan dan kekurangan masing-masing. File extensi itu diantaranya:
- Raw disk image (raw) file dengan format ini dapat di besarkan dan dikecilkan kapasitasnya.
- QEMU image format (qcow2) file dengan format ini dapat di perbesar ukuran HDnya tapi tidak dapat di perkecil.
- VMware image format (vmdk) kalau dengan format ini belum pernah coba rezise :D hehehe
nah dari ketiga format itu menurut saya lebihbaik menggunakan fformat RAW karena rezisenya mudah.
ketika sudah terlanjur menggunakan format yang lain, kita bisa econvertnya menjadi format RAW. untuk melakukan rezise atau convert bisa menggunakan tools qemu. Apa bila di proxmox belum terinstall qemu bisa menginstallnya via terminal dengan menegetikan
sudo apt-get install qemu-img 
tunggu hingga instalasi selesai, lanjut untuk mengconvert img VM proxmox. ssh ke OS proxmox sshr root@IPPROXMOX lalu masuk ke directory IMG yang akan di convrt atau di rezise biasanya directory img ada di 
/var/lib/vz/images/ 
la di dalamnya masih ada lagi folder-folder sesuai dengan ID di proxmox misal 100, 101, 102, 103, 104 dan seterusnya dan di dalam folder tersebut ada file IMG OS atau HD VM proxmox yang krang lebih berformat seperti ini
vm-103-disk-1.raw >> (103 sesui dengan folder atau ID di list proxmox, .raw adalah formal file HDnya)
Nah untuk melihat info, convert, dan rezise HD bisa menggunakan perintah ini
qemu-img info virtual-disk.raw --> melihat info HD mulai dari format, kapasitas HD, kapasitas HD yang terpakai
qemu-img convert virtual-disk.vmdk virtual-disk.raw --> untuk mengconvert format vmdk ke raw
qemu-img resize virtual-disk.raw +10G --> perintah nilah yang digunakan untuk menambah HD dari ukuran asal ditambah 10G
qemu-img resize virtual-disk.raw -10G --> perintah nilah yang digunakan untuk menambah HD dari ukuran asal dikurang 10G
nah demikian artikel  Cara Rezise atau Menambah Ukuran Hard Disk Virtual di Proxmox semoga bisa membantu rekan-rekan semua yang menggunakan proxmox.


Posting Komentar